Kegiatan Sertifikasi SDM Pariwisata Khususnya Pemandu Wisata & Pemandu Ekowisata Tahun 2022

Pelaksanaan Sertifikasi SDM Pariwisata khusunya Pemandu Wisata dan Pemandu Ekowisata yang berlangsung di Kawasan Pantai Lawata Kota Bima pada hari Selasa, 30 November 2022

 

Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bank Dunia dan Lembaga Sertifikasi Profesi Pariwisata Gunadharma Utama. Kegiatan ini di buka oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Bima H. Ahmad, SE, turut hadir perwakilan dari Kemenpar Ekraf, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga beserta jajarannya. Jumlah peserta sebanyak 60 orang yang terdiri dari Pokdarwis, Pemandu Wisata, Tour dan Travel, Penggiat dan Pelaku Wisata.

 

 Dalam sambutannya Asisten Perekonomian dan Pembangunan mengharapkan kegiatan ini menjadi sektor pengungkit ekonomi di Kota Bima, salah satu upaya yang dapat membantu pemasaran dan promosi pariwisata serta akan meningkatkan kemampuan SDM pariwisata. Dalam kesempatan ini Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga mengungkapkan kegiatan ini merupakan kegiatan yang hebat dan strategis yang menjadi langkah awal pengembangan sumberdaya yang Profesional.

 

Menurut Alfin Merancia, M.Si perwakilan

Deputi Bidang Sumberdaya dan Kelembagaan Kemenpar Ekraf, tujuan penyelenggaraan kegiatan ini adalah melaksanakan amanat undang -undang ketenagakerjaan tahun 2003, Undang-undang kepariwistaan tahun 2010, PP 52 tahun 2015, Permenparekraf tahun 2018 bahwa setiap tenaga kerja di bidang pariwisata wajib memiliki sertifikasi kompetensi. Sertifikasi ini sangat penting sebagai bukti legal untuk menambah nilai jual, meningkatkan branding dan value kompetensi tenaga kerja pariwisata yang diakui oleh negara sehingga memudahkan mendapatkan pekerjaan.

 

#wisatakotabima 

#disparpora

#kotabima

#pesonabima

#wonderfullindonesia

#dikotabimaaja

#diindonesiaaja

#explorebima

#sertifikasikompetensi

#pemanduwisata

#pemanduekowisata